Saturday, November 01, 2008

Ultah

: NK

Sebatang pohon tumbuh di permukaan bumi, berdiri riang diantara rimbun belantara kehidupan. Batangnya meninggi, rantingnya melebar, daunnya merimbun, seluruh jalinan kehidupannya mengembangkan pupus pupus baru. Sejuk embun pagi yang memupuk semangatnya, hangat butiran sinar matahari yang menuntun keyakinannya. Dari setiap inti sel zat yang diserapnya, tersimpan pengalaman yang menguatkan. Ia menjadi bagian sejarah penuh kisah oleh zaman yang terlintasi setiap hari.

Pada setiap awal bulan November pucuk2 rantingnya mengembangkan putik putik bunga nan elok rupawan, menyerbakkan wangi pada dunia. Putiknya merekah, menjajikan buah. Buah buah pengetahuan dari serbuk pengalaman yang terserap bersama berkurangnya jatah waktu yang berlalu ketika hitungan usia bertambah. Buah buah itu mengandungkan intisari biji yang menjanjikan benih kehidupan baru. Lingkaran kehidupan akan bermula dari benih yang diberkati dengan hidup, didalamnya terkandung intisari kisah peradaban.

Setiap awal bulan November, bunga nan elok rupawan bermekaran di setiap ranting dahannya, melahirkan harapan masadepan dan membekali akar untuk lebih dalam menembus bumi, menganugerahi batang agar lebih kokoh berdiri menyongsong hari hari baru yang penuh teka teki. Dan wangi yang merebak menyemaikan keyakinan bahwa hidup adalah hal terindah...

Selamat ulang tahun, mbak Nova....


RS Dr. Sukanto 081101